Nagari Panyalaian
Kecamatan X Koto, Kabupaten Tanah Datar
Wali Nagari Panyalaian Beserta Masyarakat Jorong Kubu Ambacang Menyalurkan bantuan Kemanusiaan ke Salareh Aia Palembayan
PANYALAIAN – 10 Januari 2026, Semangat kemanusiaan ditunjukkan oleh masyarakat Jorong Kubu Ambacang, Nagari Panyalaian, Wali Nagari bersama rombongan bertolak menuju Salareh Aia, Kecamatan Palembayan, Kabupaten Agam untuk menyalurkan bantuan bagi korban yang terdampak musibah
Penyaluran bantuan ini merupakan hasil penggalangan dana dan donasi barang yang dilakukan secara swadaya oleh masyarakat Jorong Kubu Ambacang. Bantuan yang dibawa berupa kebutuhan pokok dan logistik yang diharapkan dapat meringankan beban para korban di lokasi terdampak.
Wali Nagari Panyalaian, Dedi Sutani Dt. Rangkai Putiah, memimpin langsung rombongan menuju lokasi. Beliau menyampaikan rasa bangganya atas inisiatif cepat yang dilakukan oleh warganya.
"Saya sangat mengapresiasi apa yang dilakukan oleh masyarakat Jorong Kubu Ambacang. Setelah ke Sungai Batang Maninjau, hari ini ke Salareh Aia Palambayan rasa gotong royong dan kepedulian antar sesama masih sangat kuat di nagari kita," ujar Dedi Sutani Dt. Rangkai Putiah di sela-sela kegiatan.
Selain menyerahkan bantuan, kehadiran rombongan juga bertujuan untuk memberikan dukungan moral secara langsung kepada para korban. Dedi Sutani juga mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh donatur dan pemuda yang telah bekerja keras menggalang dana hingga mengantarkan bantuan tersebut sampai ke tangan yang berhak.
"Terima kasih atas kepedulian masyarakat yang tidak hanya sekadar mengumpulkan bantuan, tetapi juga ikut turun langsung ke lapangan untuk memastikan amanah ini sampai kepada saudara-saudara kita di Salareh Aia," tambahnya.
Kegiatan ini diharapkan dapat mempererat tali silaturahmi antarwilayah sekaligus menjadi inspirasi bagi banyak orang untuk terus menebar kebaikan di tengah situasi sulit.



Indra
14 Oktober 2025 17:14:57
Mantap pak, bersama kita bisa polri utk masyarakat, 👏👏😊🙏🙏...